Archive 2012

Eksklusif dan elegan: Edisi Panamera PlatinumPorsche luncurkan seri Gran Turismo spesial


Stuttgart. Mulai pada akhir bulan November, Dr. Ing. h.c. F. Porsche AG, Stuttgart, menawarkan versi khusus Panamera yang eksklusif dan elegan: Edisi Platinum. Edisi Khusus Panamera yang elegan ini, yaitu Panamera 4 dan Panamera Diesel, berterima kasih kepada fitur desain yang independen dalam balutan warna silver platinum metalik dan dikombinasikan dengan fitur standard yang telah diperkaya lagi beserta dengan beberapa detil yang eksklusif.

Bagian bawah dari kaca spion, grille lamella dengan air-inlet, grille vent udara di bagian samping yang didesain khusus untuk model turbo, perampingan dari tutup bagasi dan diffuser bagian belakang semuanya berwarna silver platinum metalik. Permainan dengan salah satu warna dari lima warna akhir eksterior Edisi ini tampil selaras dan elegan. Warna eksterior solid diberikan dalam warna hitam atau putih, serta pilihan dari hitam basalt metalik, abu – abu karbon metalik dan warna akhir mahogani metalik. Warna hitam mengkilat digunakan untuk strip jendela samping sehingga menciptakan tampilan eksterior secara menyeluruh.

Untuk memberikan serangkaian manfaat kepada pelanggan, banyak beberapa ekstra yang sering diminta oleh pelanggan sekarang menjadi fitur standard yang diberikan di dalam Edisi Platinum Panamera. Termasuk antara lain adalah lampu utama Bi-Xenon dan fitur bantuan parkir bagian depan. Kaca interior dan eksterior yang dapat berkedip secara otomatis dapat mengurangi kejenuhan mata dari lampu kemacetan di belakang Anda, dan poros roda 19 inci Panamera Turbo dengan tampilan logo Porsche berwarna merah, hitam, dan emas menekankan keanggunan sporty kendaraan ini.

Kombinasi warna hitam/beige luxor juga menciptakan suasana interior yang mewah. Khusus eksklusif untuk Edisi Platinum Panamera, sebagian kulit untuk paket interior sudah diberikan sebagai paket standard, dimana paket untuk penggunaan kulit secara menyeluruh di dalam interiornya juga merupakan opsi yang tersedia bagi pelanggan. Bila dibandingkan dengan detilnya kombinasi dua warna yang sebelumnya, pola kombinasi dua warna yang baru ini telah dipertajam lagi. Oleh karena itu, di bagian atas dashboard dan bagian pinggir pintu, bagian kaki dan belakang kursi depan serta bagian ruangan mobil dihadirkan dalam warna hitam, sementara sisa dari interior dihadirkan dalam warna beige luxor. Penekanan lain termasuk antara lain desain sport standard untuk steering wheel dan logo Porsche yang tampak menonjol di bagian depan da belakang tempat istirahat kepala, serta tanda “Platinum Edition” di bagian depan strip trim pintu.

Sebagai tambahan, Power Steering Plus dan pemanas kursi depan sudah dihadirkan sebagai fitur standard. Porsche Communication Management (PCM) standard dengan modul navigasi membuat para pengemudi Edisi Platinum tetap awas pada jalurnya. Dengan resolusi tinggi, layar sentuh TFT 7 inci dengan sebelas loudspeaker yang dapat mengeluarkan output 235 watt, Porsche Communication Management dengan unit navigasi built-in tidak hanya memberikan asistensi perihal panduan rute dinamis, tetapi juga memastikan suara audio optimal di dalam kendaraan.

Harga untuk Edisi Platinum Panamera di Jerman adalah EUR 79.707 termasuk PPN, versi diesel kendaraan ini dijual dengan harga EUR 82.206 dan harga eceran Edisi Platinum Panamera 4 dibandrol dengan harga EUR 87.323.


Harga ritel dan tanggal peluncuran pasar bervariasi menurut wilayah atau negara. Hubungi Manajer Humas Porsche di negara Anda untuk menerima informasi spesifik negara.



Porsche Centre Indonesia PR

Public Relations and Media
Cynthia Ratna
Phone: +62 8190809 6740
E-mail: cynthia@eurokars.co.id

10/22/2012